Pages

Tuesday, April 9, 2013

Beauty

Cantik Ala Cleopatra




Menjadi cantik adalah idaman setiap wanita. Siapa sih, yang tak ingin cantik? Bahkan banyak orang rela membayar mahal demi sebuah kecantikan. Mulai dari cara yang paling menyenangkan, sedikit sakit, bahkan sangat menyakitkan tak mampu mengurungkan niat para wanita tersebut untuk mengubah diri menjadi lebih cantik.
Konon, Cleopatra, Ratu Mesir Kuno yang tersohor kecantikannya sampai Romawi memiliki resep mujarab yang ia dapatkan dari kafilah yang mengembara ke negeri Timur Jauh. Apa itu?
Madu. Ya, madu adalah resep kecantikan Cleopatra yang sangat termasyhur. Cleopatra mencampur havermut (biji gandum) dengan madu dan menjadikannya masker untuk kulitnya. Hasilnya? Luar biasa! Jika Anda ingin memiliki kulit selembut sutera, cobalah resep Cleopatra ini setidaknya 3 hari sekali.
Tapi, apa sebenarnya yang menjadikan madu begitu luar biasa sebagai ramuan kecantikan?
  1. Antioksidan. Madu memiliki zat antioksidan yang mampu mencegah keriput dan penuaan dini pada kulit dan jaringan. Antioksidan ini juga bermanfaat untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari dan ultra violet.
  2. Senyawa antimikroba. Bagi mereka yang memiliki kulit yang cenderung berminyak, jerawat tentunya menjadi musuh nomor satu yang ingin dibasmi dari wajah dan kulit tubuh. Nah, madu memiliki kandungan antimikroba yang mampu mencegah timbulnya jerawat.
  3. Hidrogen peroksida. Kandungan hydrogen peroksida dalam madu sangat efektif untuk membersihkan kulit dari kotoran-kotoran yang menempel karena debu atau keringat.
Jika Anda type orang yang tidak begitu senang repot, bermasker dengan sesendok madu setiap pagi sebelum mandi sudah cukup untuk membuat kulit Anda menjadi halus, lembut, dan bersinar.
Selamat mencoba!

No comments:

Post a Comment